Interaktif News - Pemkab Bengkulu Selatan memastikan alat dan mesin pertanian (Alsintan) boleh dipinjam petani ke Dinas Pertanian Bengkulu Selatan. Alsintan berbagai jenis ini diperuntukan para petani di 11 Kecamatan di Kabupaten Bengkulu Selatan.
Bantuan tersebut akan diberikan ke petani dengan cara sistem pinjam pakai. Sehingga, seluruh petani di Bengkulu Selatan bisa memanfaatkan alsintan untuk mengelola lahan dan hasil pertaniannya.
Terkait itu, Komisi II DPRD Kabupaten Bengkulu Selatan Holman mengungkapkan alsintan yang berada di Dinas Pertanian tersebut belum seluruhnya dirasakan oleh petani kurang mampu. Untuk itu Ia mengimbau bagi para petani yang memerlukan alsintan dapat mendatangi langsung pada dinas yang terkait.
“Saya berharap penggunaan pinjam pakai alsintan ini tepat sasaran. Bukan mengutamakan petani yang dikenal, sanak famili, apalagi petani yang kaya raya. Padahal petani kecillah yang paling membutuhkan bantuan dari pemerintah ini,” ujarnya.
Holman mengakui, bantuan pemerintah berupa alsintan ini terbatas dan tidak akan mampu untuk mengakomodir semua kebutuhan masyarakat petani di Bengkulu Selatan. Tetapi, kata dia, prinsipnya penggunan bantuan alsintan ini untuk petani kurang mampu.
“ Oleh sebab itu, pemerintah harus benar-benar memperhatikan petani yang membutuhkan bantuan tersebut. Proses peminjaman juga jangan dipersulit. Karena mereka benar-benar membutuhkan. Apabila itu masih terjadi tolong masyarakat segera lapor ke kami,” tegasnya.
Adapun jenis alsintan yang sudah siap dipinjamkan tersebut mulai dari mesin pompa air gas, mesin pompa bensin 2 inch, mesin pompa diesel 4 inch. Selanjutnya, hand traktor roda dua, tracktor roda empat, excavator, cultivator, rice transplanter, mesin thresher, combine harvester dan masih banyak jenis lainnya. [Adv]