Interaktif News – Dalam upaya mendukung program ketahanan pangan yang menjadi salah satu prioritas dalam Asta Cita Presiden Republik Indonesia, Kapolres Bengkulu Utara, AKBP Eko Munarianto, S.I.K., memberikan dukungan penuh terhadap aksi Kabag SDM Polres Bengkulu Utara, AKP Rahmat, S.H., M.H. yang berusaha menjadi motivator bagi personel Polri lainnya serta warga sekitar untuk memanfaatkan potensi lokal dalam meningkatkan ketersediaan pangan, dimulai dari pekarangan rumah sendiri.

Sebagai bagian dari upaya menjadi motivator ketahanan pangan, AKP Rahmat aktif dalam memberikan edukasi dan sosialisasi terkait keamanan pangan kepada tetangga dan warga sekitar. Langkah ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga ketersediaan pangan, terutama bagi warga Perumnas Polri, Desa Lubuk Sahung, Kecamatan Arga Makmur.

Program ketahanan pangan yang dijalankan oleh AKP Rahmat dilakukan di pekarangan samping rumahnya, dengan luas lahan sekitar 20 x 50 meter persegi. Di lokasi ini, telah ditanami berbagai tanaman sayur seperti tomat, cabai, terong, serta berbagai jenis pohon buah.

Kabag SDM Polres Bengkulu Utara, AKP Rahmat saat memberikan pakan ikan di kolam miliknya, Foto: Dok

Kabag SDM Polres Bengkulu Utara, AKP Rahmat saat memberikan pakan ikan di kolam miliknya, Foto: Dok

Selain itu, terdapat juga kolam ikan konsumsi yang turut mendukung ketahanan pangan bagi keluarganya dan masyarakat sekitar.

Kapolres Bengkulu Utara, AKBP Eko Munarianto, S.I.K., menyampaikan apresiasinya terhadap inisiatif ini. Menurutnya, ketahanan pangan bukan hanya tanggung jawab pemerintah, tetapi juga masyarakat secara keseluruhan.

“Mari kita manfaatkan lahan yang ada untuk menanam kebutuhan pokok seperti jagung, sayur-sayuran, dan umbi-umbian. Dengan kegiatan ini, diharapkan dapat menjadi motivasi bagi personel Polri serta warga lainnya untuk memanfaatkan lahan yang ada demi ketahanan pangan yang lebih baik,” ujar Kapolres.

Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi contoh nyata bagi masyarakat dalam meningkatkan ketahanan pangan, sekaligus memperkuat kesadaran akan pentingnya memanfaatkan lahan yang tersedia untuk memenuhi kebutuhan pangan secara mandiri.

Reporter: Repi Pratomo