Interaktif News – Satuan Lalu Lintas Polres Bengkulu Utara melaksanakan apel menjelang dilaksanakan Operasi Keselamatan Nala 2025 selama 14 hari kedepan mulai 10 hingga 23 Februari 2025.

Apel gelar pasukan ini dipimpin langsung oleh Kapolres Bengkulu Utara, AKBP Eko Muniarto dengan tujuan memastikan kesiapan seluruh personel dalam menjalankan operasi Nala 2025

“Tujuan Operasi Keselamatan Nala ini untuk meningkatkan disiplin masyarakat dalam lalu lintas juga menurunkan angka kecelakaan Lalu lintas,” kata AKBP Eko Muniarto, Senin, (10/2/25).

Ia menghimbau kepada masyarakat Kabupaten Bengkulu Utara agar selalu meningkatkan kedisiplinan dalam berlalu lintas serta melengkapi kelengkapan kendaraan dan data diri dalam berkendara.

“Mari sama-sama disiplin dan mematuhi rambu-rambu lalu lintas dalam berkendara, sehingga dapat terhindar dari kecelakaan,” imbaunya.

Ditambahkannya, bahwa Operasi Keselamatan Nala 2025 ini pihaknya sudah mensosialisasikan kepada masyarakat baik melalui media sosial, spanduk maupun secara kepada masyarakat .

“Sudah kita sosialisasikan kepada masyarakat bahwa operasi keselamatan nala 2025 ini digelar pada 10 Februari 2025,” Pungkasnya

Sementara itu Wakil Bupati Bengkulu Utara Arie Septia Adinata mengatakan kegiatan ini adalah salah satu upaya penegak hukum untuk mewujudkan situasi keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran Lalu Lintas (Kamseltibcarlantas) menjelang Idul Fitri 1446 H Tahun 2025.

“Saya mengimbau pada seluruh masyarakat untuk memtahui dalam berkendaraan. Mari kita ciptakan tertib berlalulintas guna mewujudkan situasi kamtibmas yang kondusif menjelang Idul Fitri 2025,” Jelas Arie Septia Adinata

Turut hadir dalam apel pasukan, Kajari Bengkulu Utara, Kodim 0423 BU dan Forkopimda Bengkulu Utara.

Reporter: Repi Pratomo