Kebun Teh Kabawetan Kabupaten Kepahiang. Foto/Dok: Ist Yik
Interaktif News - Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Diparpora) kabupaten Kepahiang, Teddy Adeba mengatakan, Pengembangan destinasi di kawasan objek wisata perkebunan teh Kabawetan menjadi prioritas Pemerintah Kabupaten Kepahiang.
Terkait rencana untuk menjadikan Kabawetan sebagai pusat wisata terpadu, pihaknya sejauh ini telah menyusun master plan, dokumen lingkungan, Detail Engineering Design (DED) dan tahap perencanaan pembangunan.
“Alhamdulillah, apa yang diminta Pak Bupati, terkait rencana ini, bertahap sudah selesai kami kerjakan, dan tinggal finishing saja, setelah semuanya selesai, hasil ini nanti akan di koreksi Bupati terlebih dahulu,” ujarnya, Rabu (26/08/2020).
Jika telah disusun pihaknya lanjut Teddy, terkait master plan, dokumen lingkungan dan DED, tahap perencanaan pembangunan sudah bisa mulai dikerjakan pada tahun ini.
“Kalau bisa diakomodir di APBD Perubahan tahun ini, kita bisa segera buat perencanaannya,” imbuhnya.
Namun jika tidak bisa di anggarkan di APBD Perubahan, sesuai dengan hasil rapat pihaknya dengan Pimpinan DPRD Kepahiang, maka proyek strategis Kepahiang guna mengembangkan potensi wisata dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat, akan dilaksanakan pada tahun anggaran 2021.
“Untuk mewujudkan ini, kami masih terus berusaha mencari investor, sebab anggaran yang diperlukan cukup besar, namun jika tidak ada, tetap akan kita bangun dengan APBD murni,” katanya.
Lebih lanjut Teddy menyampaikan bahwa proyek ini tidak bisa dikerjakan dalam satu tahun anggaran, akan tetapi dilaksanakan secara bertahap.
“Dari rencana yang akan kita bangun pada beberapa titik spot, yaitu diantaranya pembangunan Water Park, Menara Pandang, Wisata Peternakan dan Pertanian, Guest House, serta rest area,” sampainya.
Disisi lain, Ia juga menghimbau dan mengajak masyarakat untuk sama-sama saling menjaga dan memelihara objek wisata yang telah dibangun. Supaya kedepan tingkat kunjungan wisatawan ke kabupaten Kepahiang dapat lebih meningkat lagi.
“Mari kita jaga dan lestarikan bersama bangunan Wisata kita Ini, demi untuk kemajuan kabupaten Kepahiang. Tetap patuhi protokol kesehatan walaupun di era adaptasi kebiasaan baru, sebab pandemi Covid-19 masih melanda dan belum berakhir,” imbau Teddy.
Reporter: Hamzah
Editor: Iman SP Noya