Garap Aplikasi Penanggulangan Kemiskinan, Kominfo Kaur Jalin Kerjasama dengan UMB

Kominfo Kaur

Penandatangan Nota Kerjasama Kominfo Kaur dengan UMB, Sabtu, 5 Mei 2023, Foto: Dok

Interaktif News - Dinas Kominfo, Statistik dan Persandian Kabupaten Kaur jalin kerjasama dengan Universitas Muhammadiyah Bengkulu (UMB). Kerjasama dituangkan dalam penandatanganan Nota Kesepahaman pada Sabtu, 6 Mei 2023 bertempat di ruang rapat UMB.  

Dijelaskan Kepala Dinas Kominfo Kaur, M Jarnawi, kerjasama telah dimulai sejak Maret lalu, Kominfo Kaur bersama Tim dari Fakultas Teknik dan Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM)UMB menggarap aplikasi  penanggulangan kemiskinan bernama Sistem Informasi Kemiskinan Terintegrasi (SEIJEAN)

Aplikasi ini kemudian diusulkan ke Dirjen Dikti Kemendikbudristek RI untuk dibiayai dalam Matching Fund 2023. Tim Pengusul Matching Fund 2023 terdiri Eka Sahputra, M.Kom, Harry Witriyono, M.Kom, M. Imanullah, M.T, Rekho Adriadi, M.A.P dan Ria Mustika Fasha, S.Pd.

“Alhamdulillah hasil usulan dan review aplikasi SEIJEAN ini dinyatakan lolos dan disetujui untuk didanai” kata Kepala Dinas Kominfo Kaur, M. Jarnawi, Sabtu, (06/05/23)

Aplikasi ini nanti akan digunakan untuk mengurai kemiskinan yang yang tak kunjung turun untuk dijadikan pedoman pengambilan kebijakan dalam menanggulangi kemiskinan.

Penandatangan nota kerjasama dihadiri Dekan Fakultas Teknik UMB, T R.G. Guntur Alam, M.Kom., Ph.D
Wadek 1, Dedi Abdullah, M.Eng, Kepala LPPM UM Bengkulu Dr. Risnanosanti, M.Pd, Kabag. Pengabdian Ivan Achmad Nurcholis , M.Pd, Kasubag Kerjasama UMB Rekho Adriadi, M.AP dan Kasubag MBKM Septina Lisdayanti, M.Pd.

Reporter: Miko Apriansyah