Foto/Dok: Bisri Mustofa
Interaktif News - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Musyawarah Kekeluargaan Gotong Royong (MKGR) dan DPD Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) Bengkulu resmi dikukuhkan, Kamis malam (27/2/2020) di Hotel Grage Horizon Bengkulu.
Pengukuhan ini disaksikan langsung oleh Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah, Ketua Umum DPP MKGR Roem Kono, Ketum DPP AMPI Dito Ariotedjo dan seluruh kader Partai Golkar. Jalan pengukuhan berlangsung khidmat.
Dalam sambutannya, Ketua Umum AMPI Dito Ariotedjo berpesan agar para kader bisa menginspirasi para pemuda untuk berkontribusi terhadap kondisi sosial masyarakat.
"AMPI Bengkulu terbukti sukses melakukan pengkaderan, hingga salah satu kader masuk dalam jajaran pengurusan DPP AMPI. Untuk itu AMPI Bengkulu harus terus menginspirasi anak muda Bengkulu ikut serta ambil bagian menyuarakan permasalahan sosial ekonomi," ujar Dito Ariotedjo terhadap kader AMPI Bengkulu yang baru saja dikukuhkan.
Sementara, Ketua Umum DPP MKGR Roem Kono mengajak para kadernya yang baru saja dilantik untuk ikut mensukseskan agenda Musyawarah Daerah (Musda) ke - X yang akan dilaksanakan pada Jum'at (28/2/2020).
"Mari kita sukseskan Musda Golkar X dan kembali kita hantarkan Bapak Rohidin memimpin Golkar Bengkulu. Kedepan juga kita dukung program strategis pemerintah sehingga daerah dan bangsa ini semakin maju," sampai Roem Kono.
Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah yang juga sekaligus Ketua DPD Golkar Bengkulu mengungkapkan kebanggaannya terhadap Ormas MKGR dan AMPI yang terus berupaya melakukan pengkaderan dan berbuat untuk masyarakat.
"Semoga AMPI menjadi laboratoriumnya yang menghasilkan pemuda yang menginspirasi, begitu pula Ormas MKGR yang setia berbuat untuk masyarakat. Mari sama-sama kita sukseskan Musda besok, tetap kita kedepankan prinsip-prinsip demokrasi dan pengkaderan. Kita menyatu untuk membesarkan Partai Golkar dan bersinergi dengan pemerintah untuk memajukan daerah," tutur Rohidin Mersyah dalam sambutannya dihadapan para kader dan simpatisan. (Bisri Mustofa)